November 26, 2014

Bermimpilah! Ayo mulai bermimpi!



Hai! Semangatlah Calon pemimpin bangsa!

Berbicara mengenai mimpi-mimpi, sudahkah kalian menentukan mimpi yang ingin kalian raih lima tahun yang akan datang? atau paling enggak buat minggu depan? Kalau belum, buatlah sekaranng! Buatlah semacam list tentang apa saja yang ingin kalian impikan bakalan kalian raih di masa yang akan datang. Dan itu bisa dibikin dengan membuat Dream Book, buku yang isinya semua mimpi-mimpi dari yang terkecil sampai yang terbesar yang kalian punya. Ingat  ya! Tulis mimpi-mimpimu itu, jangan hanya ada di awang-awang dengan mengandalkan ingatan otak semata.

Karena saya udah banyak membaca dan mendengar bagaiman hasil yang diperoleh orang-oranng sukses dengan mimpi yang mereka tuliskan langsung di atas media tulis (Umumnya sih kertas :/ jangan pernah ada niat nulis dream book di meja sekolah pliss). Mengenai Dream book dan mimpi-mimpi, kalau saya sendiri telah menyadari dan merasakan langsung betapa pentingnya yang namanya menargetkan sesuatu itu dengan langsung menuliskannya. Sangat-sangat penting dan punya dampak yang sangat baik bagi kita. Dan ini sudah saya alami sejak lama bahkan sampai bisa dikatakan berhasil menorehkan sederet prestasi ketika masih berstatus SMA seperti kalian. 

Oh ya ngomong- ngomong soal prestasi, jangan pernah minder ya. Nih saya kasih tahu, bahkan anak dari daerah pun juga bisa bersaing asal komitmen, tekun dan optimis, yang semuanya bermula dari kebulatan tekad terhadap mimpi-mimpinya kala itu. 

During high school, Farid won many competition; 

- 3rd Winner English Speech Contest Sulsel Pekan Pendidikan Palopo 2012, 
- 1st Winner English Debate Competition, Best Speaker, 1st Winner English Speech Contest, and Champion of Rotating Trophy Rector Cup STAIN CHAMPLISH 2012, 
- Juara I Lomba Cerdas Cermat Lalu Lintas Polres Kota Palopo 2012, 
- 1st Winner English Speech Contest se-Sulawesi Selatan 2012, 2013, and 2014 Permanent ownership Rector Cup UNCP English Competition Sulsel, 
- 3rd Winner ALSA UNHAS English Competition Sulsel 2012, 
- Juara I Pidato Bahasa Inggris Pentas Budaya 2013, 
- Juara II English Speech Contest Pekan Pendidikan Palopo 2013, 
- Juara 1 English Speech Contest CHAMPLISH STAIN 2013, 
- 1st Winner English Speech Contest Teenager English Competition SLUREC 2013, and 
- 1st Winner English Speech Contest on National Competition of English Olympic 2013 among high school and university students.

Lumayan tergambar, kalau saya anaknya ambisius banget kan dari dulu? hehe Jadi kali ini, saya coba mau berbagi di balik kesuksesan itu ada kekuatan mimpi yang wajib juga adik-adik semua tanamkan dalam diri masing-masing. 

Sewaktu masih di bangku kelas 3 SMA, psaya sudah mulai bermimpi akan melanjutkan pendidikan ke mana nantinya. Sewaktu itu saya bermimpi sangat ingin bisa berkuliah di kampus besar seperti di UGM dan ambil jurusan HI-nya. Target saya untuk masuk ke Universitas Gadjah Mada jurusan Hubungan Internasional ini tumbuh kira-kira sewaktu masih naik kelas tiga SMA dan benar-benar kokoh saat masuk ke semester terakhir kelas 3 pada tahun 2013, tahun terakhir saya sekolah. 

Mau liat bagaimana saya menargetkan mimpiku waktu kelas 3 SMA? nih saya bagiin deh coret-coretan saya dulu, trus ada juga yang formal dari bimbel GO pas dapat seminar motivation tentang mimpi-mimpi juga, kalian bisa lihat di catatan Cerita Tentang Mimpi.


Foto bersama Perjalanan Gadjah Mada Menyapa dengan bapak kelapa sekolah yang dikunjungi.

Kalau ditanya, apakah teman-teman punya cita-cita? Tentu pastinya hampir semua dari kita punya mimpi kita masing-masing. Tapi kadang ketika ditanya, apakah kamu pantas menjadi orang yang kalian cita-citakan tersebut? nah ini akan menjadi persoalan yang banyak tidak kita sadari. Sejauh mana persiapan dan komitmen kita terhadap mimpi dan cita-cita yang kita miliki.

Menentukan target-target hidup apa yang ingin kalian capai ke depannya seperti apa yang saya buat. Yap! Targetkan segala sesuatu itu dengan baik karena dengan target itu, kalian punya arah dan tujuan dalam menjalani hidup dan tidak gampang goyah dalam pendirianmu. Ayo! targetkan mimpi-mimpimu mulai dari sekarang dan berusahalah mencapainya!

"Bagaimana kalau saya narget terlalu tinggi dan tsayat ga bisa mencapainya? Nah! Tips untuk menentukan impian kalian itu, sebuah mimpi >> mimpi itu harus SMART. Apa itu SMART, SMART sebenarnya secara teori singkata dari: Specific, Measurable, Attainable, Realistic, Time-Bound. 

Yok kita coba bahas satu per satu. SMART yang dimulai dari Spesicif, Artinya impian kalian itu harus Spesifikbenar-benar merupakan gambaran yang riil dan gak kabur/ abu-abu / nge-blur. Harus jelas gambaran mimpinya seperti apa, bahkan bentuk dan detailnya dijabarkan sudah bisa kita bayangkan atau tergambarkan. 

kedua, Measurable artinya terukur. Jadi, pastikan mimpi-mimpimu itu terukur dan dapat kalian yakini bahwa di balik keterbatasanmu kalian mampu memenuhi impian itu. Tapi jangan terlalu mengawang-awang dan terlalu tinggi bahkan kalian sendiri percaya kalau iitu adalah hal yang mustahil. Tetap ukurlah mimpimu dengan patok cita-cita yang maksimal  tapi tetap dalam jangkauanmu. 

Selanjutnya yang ketiga Attainable itu maksudnya dapat dicapai. Jadi seperti yang saya bilang sebelumnya, mimpi yang kita idam-idamkan itu harus terukur sehingga kalian meyakini dengan mengrahkan segala kemampuan yang kalian bisa kalian bakalan sanggup mencapainya. Selain spesifik dan terukur, juga bisa kita bayangkan bahwa mimpi ini secara kapasitas sangat bisa kita capai terlebih ketika kita mau berusaha mengeluarkan semua potensi kemampuan kita semaksimal mungkin. Ingat! Sugesti hati mengalahkan cibiran orang lain! Selama kalian yakin, jangan dengarkan komentar yang meremehkanmu. 

Realistis, itu maksudnya mimpimu itu realistis/nyata. bukan sesuatu yang hanya ada di dunia khayalan dan bukan sebatas mimpi di siang bolong belaka. Harus bisa kalian perjuangkan di kehidupan nyata! 

Dan yang terakhir Time-Bound. Time! ya, mimpi-mimpimu mesti punya batas expire, punya rentan waktu tertentu dan ada masa kadaluwarsanya. Mimpi kalian itu harus kalian targetkan akan insya Allah tercapai dalam rentan waktu yang terukur. Jadi ga boleh cuma bermimpi sesuatu tapi entah suatu saat nanti, kalian harus punya batas waktu jadi kalian bener-bener berjuang keras mendapatkannya. nah itu dia SMART, kriteria mimpi-mimpimu. Menyusun mimpi itu sesuatu yang penting banget buat menentukan tujuan hidup kalian yang bakalan ke mana, gak ikut-ikutan dan kalian punya motivasi hidup. Dengan begitu, ketika kemalasan datang menghampiri, mimpi-mimpimu akan kembali mengingatkanmu akan tujuan hidupmu.

Kalaupun misalnya setelah mengerahkan semua usaha dan kalian masih belum berhasil mencapai mimpimu, serahkan dan kembalikanlah lagi kepada Allah karena bagaimanapun manusia hanya bisa berencana tapi Allah-lah yang menentukan. Selalu bertawakkal kepada-Nya karena pada dasarnya hidup ini hanyalah panggung sandiwara yang telah diatur oleh Allah dan kita cuma bisa sedikit berimprovisasi dalam menjalaninya. Ingat! TAWAKKAL bukan berarti PASRAH dan hidup tanpa gairah. Allah sama sekali membenci sikap tidak semangat. Tetaplah berjuang, berdoa, dan kembalikan hasilnya kepada Allah. Insya Allah semua yang ditakdirkan Allah adalah yang terbaik untuk kita. Percayalah!

Kalau sekiranya kalian ada yang masih penasaran soal perjalanan mimpi aku pribadi, teman-teman bisa balik lagi ke postingan blog yang judulnya My Dream Book, Cerita Tentang Mimpi.

See you in the next story!


3 comments: